42 UMKM Makanan dan Minuman di Gunungkidul Terima Sertifikasi Halal
(artike Minggu, 05 Januari 2025 02:16:00 WIB | oleh : r1 dari https://gunungkidul.sorot.co/berita-110630-42-umkm-makanan-dan-minuman-di-gunungkidul-terima-sertifikasi-halal.html)
Wonosari, (gunungkidul.sorot.co)--Sebanyak 42 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang bergerak di bidang makanan dan minuman di Kabupaten Gunungkidul baru saja menerima sertifikasi produk halal.
Program sertifikasi ini diinisiasi oleh Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Gunungkidul sebagai langkah strategis untuk menjamin keamanan konsumsi bagi umat Muslim dan mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
Kepala Kankemenag Gunungkidul, Mukotip menjelaskan bahwa sertifikasi halal tidak hanya bertujuan untuk menjamin keamanan konsumsi bagi umat Muslim, tetapi juga membuka peluang ekspor ke negara-negara Muslim.
Sertifikasi halal dapat meningkatkan daya saing produk di pasar domestik dan internasional, serta mematuhi standar halal yang telah ditetapkan,” ujarnya, Jumat (03/01/2025).
Mukotip juga menambahkan bahwa kebijakan wajib halal untuk produk makanan dan minuman skala besar telah diberlakukan, namun bagi produk UMKM, kebijakan ini masih memberi kelonggaran hingga tahun 2026.
Kami mengimbau agar seluruh pelaku usaha di Gunungkidul segera mengurus sertifikasi halal sebelum kebijakan tersebut diterapkan,” tambahnya.
Proses pengurusan sertifikasi halal, lanjut Mukotip, terbilang mudah dan tanpa biaya. Pelaku usaha akan dibantu oleh petugas Kankemenag untuk membuat akun di portal ptsp.halal.go.id, mengisi data permohonan, hingga mengajukan sertifikasi melalui sistem SIHALAL.
Hingga saat ini, sekitar 9.000 produk UMKM di Gunungkidul telah memiliki sertifikasi halal. Sertifikasi ini tidak hanya terbatas pada produk makanan dan minuman, tetapi juga mencakup rumah potong hewan dan unggas.
Kami terus mengedukasi pentingnya sertifikasi halal dan mensosialisasikan implementasi kebijakan ini kepada para pelaku UMKM,” tandasnya.
Dengan adanya sertifikasi halal ini, diharapkan para pelaku UMKM di Gunungkidul dapat lebih bersaing di pasar yang lebih luas, baik domestik maupun internasional, serta memberikan rasa aman bagi konsumen Muslim.
https://gunungkidul.sorot.co/berita-110630-42-umkm-makanan-dan-minuman-di-gunungkidul-terima-sertifikasi-halal.html
Komentar
Posting Komentar